Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kejahatan Narkoba l Polisi Menyita Kapal Nelayan Pengangkut Narkoba

Sindikat Taiwan Mulai Masuk

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Bandar kelas kakap internasional masih dikejar. Para tersangka kini tengah diperiksa intensif di Polres Metro Jakarta Barat. Pelabuhan kecil menjadi pintu masuk narkoba.

JAKARTA - Para Bandar narkoba Taiwan mulai menggarap pasar Indonesia. Hal itu terlihat dari penangkapan kurir yang membawa dua karung besar narkoba berisi sabu dan ekstasi di pelabuhan rakyat, Kecamatan Bojonegara, Cilegon, Banten. "Mereka merupakan sindikat jaringan narkoba internasional dari Taiwan," kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro JakartaBarat, AKBP Erick Frendriz, di Jakarta, Senin (26/11).

"Kurir yang ditangkap di Cilegon merupakan jaringan narkoba internasional dari Taiwan," tandas Erick. Dia menjelaskan narkoba yang diimpor sindikat jaringan narkoba Taiwan tersebut diedarkan melewati Batam, Aceh, Lampung, dan akhirnya diturunkan di pelabuhan rakyat Bojonegara, Cilegon, Banten. Dari hasil penyergapan Satresnarkoba Polres Jakarta Barat, total ada lima pelaku dalam satu jaringan sindikat narkoba yang diamankan. Mereka berinisial HA (41), APP (30), LS (36), DW (38), dan PR (34).

Mereka membawa barang bukti 44 kilogram sabu dan empat paket ekstasi kurang lebih20.000 butir yang didatangkan dari Taiwan yang ditemukan dalam kapal nelayan. Lima orang tersebut memiliki peran berbeda-beda. Ada yang berperan sebagai kurir, kapten kapal, dan pengemas narkoba, sebelum diedarkan ke wilayah Bogor, Jakarta, dan Surabaya.

Jaringan internasional ini terbongkar berawal saat polisi mengamankan tersangka DW di Jakarta Barat dengan barang bukti empat kilogram sabu pada bulan September 2018. Erick menyelidiki secara mendalam. Kemudian, beberapa waktu lalu terdapat informasi ada perjalanan barang dari Sumatera ke Jawa. Barang tersebut akan diseberangkan melalui pelabuhan rakyat, dari Pelabuhan Ketapang, Lampung, menuju ke Bojonegara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Peri Irawan, Antara

Komentar

Komentar
()

Top