Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Setwapres: Kota Medan dijadikan daerah contoh penanganan stunting

Foto : ANTARA/HO-Diskominfo Kota Medan

Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Setwapres Suprayoga Hadi (tengah) didampingi Pj Sekda Kota Medan Topan Obaja Putra Ginting memberikan makanan tambahan seorang balita di Medan, Selasa (26/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Medan, 25/6 (ANTARA) - Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) Suprayoga Hadi menyebut bahwa Kota Medan, Sumatera Utara dijadikan sebagai daerah percontohan dalam upaya penanganan stunting.

"Kami belajar banyak dari Kota Medan, Insya Allah ini juga menjadi pembelajaran bagi daerah lainnya berjuang menurunkan stunting yang masih relatif tinggi," kata Suprayoga, di Medan, Selasa.

Saat melakukan pemantauan, pengukuran dan intervensi serentak percepatan penurunan stunting di Kota Medan di salah satu Posyandu, lanjut dia, Pemkot Medan memiliki program yang sangat baik menurunkan kekerdilan pada balita.

Hal ini terbukti keberhasilan Pemkot Medan yang dipimpin oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution menurunkan angka penderita stunting sekitar 9,6 persen dalam satu tahun.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Arif

Komentar

Komentar
()

Top