Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kabinet Biden

Senat AS Konfirmasi Mayorkas dan Buttigieg

Foto : AFP/CHANDAN KHANNA, AFP/Robyn Beck

Alejandro Mayorkas, Pete Buttigieg

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam voting Senat, Buttigieg memperoleh dukungan suara cukup tinggi yaitu 86 suara menyetujui dan 13 suara yang menentang.

Pada kampanye pemilihan calon presiden dari kubu Demokrat pada 2020 lalu, Buttigieg, 39 tahun, sempat ikut bertarung dalam kompetisi pilpres, namun kemudian mundur dan menyokong Biden.

Buttigieg adalah mantan Wali Kota South Bend, Indiana, dan seorang anggota veteran Angkatan Laut AS yang pernah bertugas di Afghanistan sebagai perwira intelijen militer.

"Buttigieg berkomitmen untuk melaksanakan tugas dengan berbagai pihak untuk meningkatkan layanan sektor perkeretaan dan jasa pengiriman, perbaikan jalan raya dan banyak lagi, baik di komunitas pedesaan, pusat kota, dan di mana pun," kata pemimpin mayoritas Senat AS, Chuck Schumer, sebelum dilakukan voting di Senat.

Sementara itu Presiden Biden mengatakan bahwa dirinya sangat ingin menyusun paket infrastruktur yang luas, dan Buttigieg bisa menjadi sosok yang paling tepat dalam memenangkan dukungan bipartisan. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top