Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Kekeringan - Untuk Mandi dan Cuci Warga Gunakan Air dari Embung

Sembilan Kabupaten di NTT Darurat Kekeringan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Setiap hari rata-rata lima sampai enam mobil tangki melayani satu desa/kelurahan. "Hitungan kami, 12 keluarga dilayani satu tangki, dengan asumsi rata-rata setiap desa/kelurahan dilayani rata-rata 5-6 tangki air per hari," kata Pither.

Upaya tanggap darurat itu sudah dimulai sejak Juni 2017 dan diperkirakan baru bisa selesai pada Desember 2017 atau saat musim hujan tiba. Pither mengatakan saat ini pemerintah masih fokus menangani masalah air bersih warga karena merupakan kebutuhan pokok, tetapi bukan berarti pemerintah mengabaikan masalah peternakan dan pertanian.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho mengatakan dibandingkan dengan periode 2016, kekeringan pada 2017 ini lebih banyak. Tahun 2016 terjadi La Nina sehingga masih banyak hujan di musim kemarau. Namun saat ini musim kemarau normal. Musim kemarau umumnya hingga Oktober dan puncaknya pada September. eko/SM/Ant/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top