Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sejahterakan Rakyat Malang dengan KEK Pariwisata

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Apa yang melatarbelakangi sehingga muncul ide membentuk KEK pariwisata di Singosari?

Singosari memiliki banyak kawasan yang bernuansa sejarah peninggalan Kerajaan Singhasari. Lokasinya dekat dengan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, satu dari sepuluh destinasi pariwisata yang tengah digarap serius oleh pusat. Sementara potensi pariwisata di kawasan Malang Raya sangat tinggi.

Dari sekitar 58 juta kunjungan wisatawan nusantara ke Jatim tahun lalu, 24 persen datang ke Malang Raya. Potensi yang ada ini harus kami manfaatkan. Terbangunnya KEK Singosari akan membuat perekonomian masyarakat lebih terdongkrak. KEK Singosari akan membuat wilayah sekitarnya terdampak dan ikut berkembang. Multiplier efeknya sangat penting bagi kami dan tentunya masyarakat.

Bagaimana dengan strategi pembangunan Pemkab?

Strategi pembangunan kami berfokus pada tiga hal. Pengurangan angka kemiskinan, penguatan lingkungan hidup, dan memperkuat kepariwisataan. Pariwisata merupakan salah satu strategi dan fokus pembangunan di Kabupaten Malang. Penunjukan Singosari menjadi KEK ini menjadi peluang untuk menggarapnya secara serius.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top