Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sehebat Apa Pun Alutsista yang Dimiliki, Faktor Utama Tetap "The Man Behind The Gun"

Foto : Istimewa

Bertempat di Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melantik dan mengambil sumpah 245 Perwira Prajurit Karier.

A   A   A   Pengaturan Font

Marsekal Hadi menegaskan, dirinya sangat bangga dengan dedikasi, pengabdian dan jiwa kejuangan perwira muda tenaga kesehatan yang ikut ada di garda terdepan dalam penanganan Covid-19. "Saya yakin masyarakat pun sangat menghargai pengabdian para perwira sekalian," ujarnya.

Tidak lupa, Marsekal Hadi juga mengingatkan di tengah pandemi semua harus tetap mewaspadai spektrum ancaman yang begitu kompleks. Sebagai alat pertahanan negara, TNI harus bisa mengantisipasi setiap perkembangan yang terjadi. Untuk itulah pembangunan kekuatan TNI menitik beratkan kepada pembangunan SDM TNI yang profesional menjadi keharusan.

"Ke depan tantangan yang dihadapi semakin dinamis beragam dan susah untuk diprediksi. Bentuk ancaman akan berkembang mengikuti kemajuan teknologi," katanya.

Medan tempur, lanjut Panglima, tidak hanya domain fisik saja. Tapi telah merambah dalam bentuk non fisik atau dunia maya dan cyber atau luar angkasa. Sebagai pengawak TNI dimasa depan para Perwira harus memiliki visi yang tajam dan inovatif.

"Saya berharap sebagai perwira milenial yang akrab dengan teknologi dan medsos, manfaatkan keunggulan dan kemudahan yang diberikan jadikan teknologi sebagai media penyempurnaan pelaksanaan tugas, bukan sebagai tujuan. Pegang teguh Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit. Selalu kembangkan potensi diri serta jadilah perwira yang adaptif dan profesional serta tingkatkan kemampuan komunikasi kerjasama dengan berbagai elemen untuk menjadi perekat Bhinneka Tunggal Ika," tutupnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top