Sandiaga Serukan Optimalisasi Penerbangan untuk Antisipasi Dampak Tensi Geopolitik
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno.
Foto: kemenparekraf.go.idMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan optimalisasi penerbangan langsung dari negara-negara tak bergejolak dapat mengantisipasi dampak rambatan dari tensi geopolitik global seperti ketegangan di Timur Tengah.
"Kita melihat bahwa fokus dari pada kunjungan wisatawan itu kita harus persempit ke daerah-daerah yang tidak melalui ketegangan tersebut misalnya dari Eropa karena akan terdampak dari ketegangan dari Timur Tengah," kata Sandiaga kepada awak media di sela-sela acaraRoad to Run For Independence Day(RFID) 2024 di Jakarta, Minggu (21/4).
Oleh karena itu, Menparekraf menuturkan peningkatan penerbangan langsung dari Australia, India, dan Tiongkok ke Indonesia diharapkan dapat menambah jumlah wisatawan yang berkunjung ke Indonesia.
"Kita siapkan lebih banyak penerbangan langsung dari Australia, India, dan Tiongkok ini yang kita harapkan bisa menambah jumlah wisatawan yang kita antisipasi berkurang dari benua Eropa dan Amerika," ujar Sandiaga.
Dalam merespons berbagai dinamika global yang dapat mempengaruhi aktivitas pariwisata, optimalisasi penerbangan tersebut merupakan salah satu langkah penyesuaian dan penyelamatan agar pariwisata dan ekonomi kreatif yang sudah mulai bangkit di Indonesia bisa terus maju dan berkembang.
Selain konflik geopolitik di Timur Tengah, Sandiaga mengatakan peristiwa banjir di Dubai, Uni Emirat Arab, juga berdampak pada pembatalan beberapa penerbangan dari Dubai ke Indonesia, sehingga itu turut mempengaruhi pergerakan wisatawan mancanegara ke Indonesia.
Berbagai macam potensi risiko telah dipetakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif guna menjaga momentum kebangkitan dan kemajuan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif pasca pandemi Covid-19.
- Baca Juga: Bintang yang Menuju Kematian
- Baca Juga: Dimas, Penjual Seblak yang Tiba-tiba Menjadi Jutawan
"Tentunya selain dari erupsi gunung ruang ini ada juga situasi geopolitik, ada ketegangan di Timur Tengah dan juga perang yang masih berkecamuk serta perlambatan ekonomi, semua potensi-potensi risiko ini telah kita petakan, dan per hari ini kita masih menghitung targetnya ini masih bisa tercapai jika kita bekerja keras," tutur Menparekraf. Ant/I-1
Redaktur: Ilham Sudrajat
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
- 4 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 5 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim