Kamis, 20 Mar 2025, 23:47 WIB

Sambut Idul Fitri, UPK PBB Setu Babakan Tingkatkan Koordinasi Pariwisata

Warga mengunjungi kawasan Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan yang tengah ditata di Jakarta, Selasa (24/7).

Foto: ANTARA/Indrianto Eko Suwarso

JAKARTA - Pengelola Unit Pengelola Kawasan (UPK) Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan meningkatkan koordinasi pariwisata demi menyambut liburan Hari Raya Idul Fitri 2025.

"Melalui koordinasi lintas sektor ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam memberikan pengalaman wisata yang aman, nyaman dan berkesan bagi setiap pengunjung," kata Kepala UPK PBB Setu Babakan, Tonny Bako di Jakarta, Kamis (20/3).

Tonny mengatakan saat ini pihaknya bersiap memitigasi risiko dan memenuhi kebutuhan lainnya guna memastikan bahwa wisatawan merasa aman, nyaman dan mendapatkan pengalaman wisata yang menyenangkan di Setu Babakan.

Sementara, Ketua Sub Kelompok Riset dan Pengembangan, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta, Heru Ardianto mengatakan dalam upaya meningkatkan kualitas pariwisata di Jakarta.

1742474372_d22de0ef01f134570443.jpeg

"Koordinasi ini melibatkan Dinas Perhubungan, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Jaya (PPJ), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Pemadam Kebakaran serta pemerintah kota setempat," ujar Heru.

Heru menyatakan berbagai pihak bersinergi untuk memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan di destinasi-destinasi unggulan seperti Ragunan, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Setu Babakan.

Dia juga menyampaikan, bahwa koordinasi intensif telah dilakukan untuk memastikan kelancaran kunjungan wisatawan ke destinasi-destinasi tersebut.

"Jadi, saya minta adanya dukungan yang lebih kuat dari pemerintah kota yang sangat diharapkan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan wisatawan," ujarnya.

Data yang dihimpun ANTARA menyebutkan, pada 2024, total kunjungan ke Setu Babakan melebihi 300.000 orang.

Rincian kunjungan tersebut meliputi 90.242 orang ke Kampung MH Thamrin, 3.820 orang ke Zona Embrio, 79.550 orang ke Portal Teladan, 85.115 orang ke Museum Betawi, 74.441 orang ke Portal 13, dan 262 wisatawan mancanegara. Ant

Redaktur: -

Penulis: Opik

Tag Terkait:

Bagikan: