Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Arah Pembangunan I Industri Harus Dibangun Berdasarkan Ketersediaan "Input" Domestik

RPJPN 2025-2045 Harus Mampu Membawa Indonesia Berdaulat secara Ekonomi

Foto : ANTARA/HO-Bappenas

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa dalam Rapat Paripurna DPR RI Ke-2 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (20/8/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

"RPJPN ini tidak hanya menjadi dasar hukum yang kokoh bagi pembangunan nasional, tetapi juga menjadi pedoman yang jelas dan terukur dalam mewujudkan visi Indonesia sebagai negara maju dan sejahtera," kata Nazar.

Dia pun menggarisbawahi pentingnya pelaksanaan, pengendalian, dan evaluasi yang termuat dalam RPJPN. Sebab, tanpa pengendalian yang ketat dan evaluasi yang berkelanjutan, rencana pembangunan yang ambisius itu tidak akan memberikan dampak optimal.

Dia berpandangan kalau RPJPN 2025-2045 harus diintegrasikan dengan nilai-nilai Pancasila yang menjadi dasar negara. "Dengan mengedepankan Pancasila sebagai landasan, kita dapat memastikan bahwa setiap aspek pembangunan tetap berakar pada identitas bangsa, menjaga keseimbangan antara pembangunan fisik dan pembangunan karakter," jelas Nazar.

Produk legislasi itu pun membuat Nazar optimis Indonesia akan mampu menghadapi tantangan global dan mencapai target-target pembangunan yang telah ditetapkan.

"Ini adalah langkah besar menuju masa depan yang lebih cerah bagi seluruh rakyat Indonesia," pungkasnya.


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top