
Rose dan TWICE Duduki No. 3 dan 4 ‘Billboard 200’
Rose
Foto: THE BLACK LABELSEOUL - Album studio pertama Rose, Rosie, menduduki peringkat ketiga pada tangga album musik Amerika Serikat Billboard 200.
Menurut cuplikan artikel Billboard pada tanggal 15 Desember waktu setempat, album Rosie berhasil menduduki peringkat ketiga, sementara album terbaru girlgrup TWICE, Strategy, menyusul tepat dibawah Rosie di peringkat keempat.
“Di pekan pertamanya, album Rose terjual sebanyak 102 ribu unit album, sementara album TWICE terjual 88 ribu unit album,” lapor KBS, Selasa (17/12).
Baik album Rosie dan Strategy dirilis di hari yang sama yaitu pada 6 Desember 2024 lalu. ils/KBS/I-1
Berita Trending
- 1 Tangani Perubahan Iklim, KLH Indonesia-Kanada Bahas Potensi Karbon Biru
- 2 Kemenag: Kuota 1.838 Jemaah Haji Khusus Belum Terisi
- 3 Klasemen Liga 1 Usai Persebaya Menang 1-0 atas PSBS Biak
- 4 Ombudsman Perjuangkan Gaji ke-13 dan THR 663 Guru
- 5 Malaysia Akan Lakukan Penyelidikan Internal Penembakan Pekerja Migran Indonesia di Tanjung Rhu