Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Kamis, 29 Des 2022, 14:24 WIB

Resmikan Bendungan Beringin Sila, Jokowi Harap Produksi Padi Meningkat Drastis

Presiden RI Joko Widodo (tengah) berpidato saat peresmian Bendungan Beringin Sila di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, Kamis (29/12/2022).

Foto: ANTARA/Gilang Galiartha

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap Bendungan Beringin Sila yang baru saja diresmikannya di Kabupaten Sumbawa pada Kamis (29/12) bisa membuat produktivitas padi di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) naik drastis.

Presiden mengutarakan bahwa Bendungan Beringin Sila merupakan bendungan keempat yang diresmikan dari enam bendungan yang dibangun pemerintah di NTB.

"Kita harapkan dari enam bendungan yang nanti akan selesai tahun depan semuanya di NTB, produktivitas padi di NTB bisa naik drastis," kata Jokowi dalam keterangan kepada awak media selepas peresmian seperti disiarkan kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) NTB pada 2021 provinsi itu membukukan produksi padi sebesar 1,42 juta ton gabah kering giling (GKG), meningkat 102.370 ton atau sebesar 7,77 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Dengan jumlah tersebut, tingkat produksi beras NTB pada 2021 mencapai 808.510 ton atau meningkat 58.300 ton dibanding tahun sebelumnya.

Kabupaten Lombok Tengah menjadi daerah penghasil padi terbanyak di antara 10 kabupaten/kota di NTB pada 2021 dengan jumlah 357.910 ton diikuti Kabupaten Sumbawa sebesar 287.480 ton.

Presiden menjabarkan bahwa Bendungan Beringin Sila merupakan bendungan ke-35 yang telah selesai dibangun dan dioperasikan oleh pemerintah dalam delapan tahun terakhir.

Selain untuk kepentingan irigasi pertanian, bendungan-bendungan tersebut juga dimanfaatkan untuk menjaga cadangan air baku di NTB yang di masa lalu kerap mengalami kesulitan air.

Khusus untuk Pulau Sumbawa, Presiden menyebutkan bahwa tahun depan ada Bendungan Tiu Suntuk di Kabupaten Sumbawa Barat yang diproyeksikan pembangunannya rampung.

"Yang (Bendungan) Tiu Suntuk,Insyaallahtahun depan, tahun 2023 selesai," kata Jokowi.

Selain kedua bendungan tersebut, empat bendungan yang masuk dalam proyek strategis nasional (PSN) di NTB adalah Bendungan Tanju, Bendungan Mila, Bendungan Bintang Bano, dan Bendungan Meninting.

Dalam prosesi peresmian, Presiden sempat menjabarkan bahwa Bendungan Beringin Sila dibangun dengan anggaran sebesar Rp1,7 triliun, memiliki luas genangan 126 hektare, dan bisa mengairi sawah sekira 3.500 hektare.

Redaktur: Lili Lestari

Penulis: Antara

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.