Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sistem Internet

Regulasi Baru Jadi Ancaman Bagi Jejaring Global

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Dengan semakin gencarnya langkah-langkah pemerintah di dunia untuk menyaring dan membatasi konten di dunia maya, maka hal ini akan jadi ancaman pemecah belah atas sistem yang dibuat sesuai dengan janji untuk menghubungkan dunia lewat sebuah jejaring tunggal. Kesimpulan ini disampaikan para analis internet pada Rabu (10/4).

Dengan mengambil contoh dari negara Tiongkok, para analis menyatakan bahwa setelah Negeri Panda selama bertahun-tahun membungkam beberapa akses layanan internet dari Barat dan membangun sendiri layanan jaringan, maka langkah Tiongkok itu mungkin secara cepat akan ditiru oleh negara-negara lain.

Ancaman bagi jejaring global ini kemudian dikenal dengan istilah splinternet, sebuah istilah yang telah muncul selama satu dekade, namun bergaung kembali dalan beberapa bulan terakhir.

"Internet sudah terfragmentasi secara material sehingga setiap regulator di seluruh dunia berpikir mereka perlu untuk memperbaiki internet," kata Eric Goldman, direktur High Tech Law Institute di Santa Clara University, Amerika Serikat. (AS)
"Akan terjadi tsunami regulasi yang mengarah pada perpecahan lebih lanjut dari internet," imbuh Goldman.

Insiden pembunuhan massal di masjid Christchurch, Selandia Baru, yang disiarkan secara daring telah meningkatkan urgensi di beberapa negara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top