Rayakan Natal, Chelsea Olivia Fokus pada Kebersamaan Keluarga
Chelsea Olivia
Foto: ANTARA/Nindi AtikaJAKARTA - Hari Raya Natal yang akan segera tiba telah dinanti banyak umat Kristiani, termasuk keluarga selebritas Chelsea Olivia.
Dijumpai saat menghadiri acara Popmart Christmas Town, di Jakarta, Chelsea berbagi cerita tentang tradisi keluarganya dan rencananya dalam menyambut Natal tahun ini.
“Biasanya kita early christmas sama keluarga besar, makan-makan biasa aja sebenernya. Terus pas natalnya biasanya aku di Jakarta, karena ngajakin anak anak liburan sekolah,” ucap Chelsea saat diwawancarai di acara Popmart Christmas Town, Kamis (21/11).
Natal selalu menjadi momen istimewa yang paling ditunggu-tunggu. Sebagai perayaan keagamaan sekaligus waktu berkumpul bersama keluarga, Natal selalu identik dengan sukacita, kebersamaan, dan kehangatan.
Meski tidak memiliki makanan favorit khusus saat Natal, kebersamaan makan bersama menjadi hal yang paling ia nikmati selama Natal. Baginya, Natal adalah waktu untuk berbagi cinta dan kasih dengan keluarga.
Sebagai seorang ibu, Chelsea juga ingin anak-anaknya memahami makna Natal yang sesungguhnya.
“Pastinya Natal sangat spesial ya buat kita. Aku melibatkan anak-anak ikut perayaan-perayaan di gereja, konser musik, atau seperti melihat dekorasi Natal yang ada di Popmart ini,” tutur dia.
Istri dari aktor Glenn Alinskie tersebut mengaku senang menghadiri Popmart Christmas Town. Ia merasa acara ini seru dan cocok untuk semua usia, dari anak-anak hingga orang dewasa. Menurut dia, suasana di sana menyenangkan untuk berfoto dan bersantai bersama keluarga sambil menikmati nuansa Natal. Ant/I-1
Berita Trending
- 1 Daftar Nama Jemaah Haji Khusus Akan Transparan
- 2 Jangan Lupa Nonton, Film "Perayaan Mati Rasa" Kedepankan Pesan Tentang Cinta Keluarga
- 3 Sekolah Swasta Gratis Akan Diuji Coba di Jakarta
- 4 Perlu Dihemat, Anggaran Makan ASN Terlalu Besar Rp700 Miliar
- 5 Tetap Saja Marak, Satgas PASTI Kembali Blokir 796 Situs Pinjol dan Investasi Ilegal pada Oktober-Desember 2024
Berita Terkini
- Perpisahan The Daddies Diselimuti Suasana Haru
- The Daddies Tantang Kevin Sanjaya dan Seo Jelang Final Indonesia Masters
- Presiden Prabowo Akui Belajar Penghapusan Kemiskinan dari India
- Tegas! Unand Tak Beri Toleransi Dosen Plagiat
- Kemenkomdigi Jalin Kerja Sama Strategis di Bidang Digital dengan India