Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Puri Mataram, Representatif Piknik Keluarga

A   A   A   Pengaturan Font

Apa menariknya Puri Mataram? Sebagai tempat rekreasi keluarga Puri Mataram menawarkan anjungan-anjungan menarik. Di sini masuknya tidak dipungut biaya. Tapi pengunjung dikenakan biaya masuk ke wahana. Secara paket, ada yang tiketnya 20.000 rupiah. "Selama pandemi tetap lumayan," kata Rahma, yang berjaga di gerbang masuk, untuk mengetes suhu pengunjung. Menurutnya, lahan ini seluas sekitar 4,5 hektare.

Rekomendasi

"Tempat recommended buat family time. View yang asri dan hijau. Makanannya lumayan enak dengan harga standar. Dan yang paling favorit adalah anak-anak bisa naik bebek kayuh air sambil kasih makan ikan. Seru banget," ujar pengunjung bernama Dita N dalam laman Puri Mataram.

Puri Mataram memang menawarkan tempat bernuansa alam. Saat menjejakkan kaki, di kiri pintu masuk akan disambut Taman Bunga Puri Mataram. Di sini ditanam bunga jengger ayam (Celosiacristata) dengan warna dominan merah dan kuning. Bunga bertekstur kasar ditanam mengelilingi replika Tugu Yogyakarta berwarna putih dan emas. Namun banyak juga bunga dari kertas yang warna-warni.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top