Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hasil Pertanian

Produksi Padi Jakarta Barat Tak Terganggu El Nino

Foto : ANTARA/HO-Suku Dinas KPKP Jakarta Barat

Seorang petani menunjuk ke arah lahan pertanian padi yang digarap di wilayah Jakarta Barat, Senin (11/9/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Suku Dinas KPKP, menurut Wahyudi, terus membina dan sosialisasi kepada kelompok tani akan kondisi musim serta cara antisipasi agar tidak gagal tanam. Selain itu, dinas juga menyalurkan bantuan benih seperti musim tanam kedua ini sebanyak 500 kilogram.

"Kami rutin membina, mendampingi, dan menginformasikan berbagai keterangan terkait untuk mendukung aktivitas produksi tetap berjalan," katanya. Ketua Kelompok Tani Jaya Indah, Racidin, menuturkan, ancaman kekeringan akibat El Nino berbagai daerah belum berdampak ke lahan pertanian yang digarap 17 petani kelompok tersebut.

"Lahan padi kami masih aman untuk berproduksi. Petani sudah mulai menanam untuk musim tanam kedua," ujar Racidin. Lebih jauh Racidin menambahkan, bantuan benih padi dari Suku Dinas KPKP sudah ditanam, sehingga diharapkan dengan aktivitas produksi padi hingga akhir tahun bisa memberikan hasil maksimal untuk kesejahteraan.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top