Kamis, 07 Nov 2024, 15:36 WIB

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat kepada Donald Trump

Presiden RI Prabowo Subianto.

Foto: ANTARA

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat kepada Donald Trump atas keberhasilannya maju sebagai presiden Amerika Serikat ke-47 pada Rabu (6/11).

Melalui akun X miliknya @prabowo seperti yang terlihat di Jakarta pada Rabu malam, Prabowo menegaskan Indonesia dan Amerika Serikat sebagai mitra strategis yang memiliki hubungan yang kuat dan multifaset.

"Saya berharap dapat bekerja sama erat dengan Anda dan pemerintahan Anda untuk lebih meningkatkan kemitraan ini dan demi perdamaian dan stabilitas global," kata Prabowo seraya menyebutkan akun X milik Trump @realDonaldTrump.

Ia meyakini bahwa kemitraan strategis antara Indonesia dan AS juga terus memiliki potensi besar untuk saling menguntungkan.

Ucapan selamat Prabowo menyusul ucapan para pemimpin Asia Tenggara lainnya, termasuk PM Malaysia Anwar Ibrahim, PM Singapura Lawrence Wong, dan Presiden Filipina Ferdinand Marcos, Jr., yang sebelumnya menyambut kemenangan Trump dalam pemilu.

Donald Trump telah dinyatakan sebagai pemenang dalam Pemilihan Presiden AS 2024 oleh jaringan berita utama dan lembaga survei karena sebagian besar negara bagian AS telah menyelesaikan proses penghitungan suara.

Seperti yang terpantau dari data Associated Press (AP) pada 7 November waktu Jakarta, Trump memperoleh 293 suara elektoral, melewati ambang batas 270 suara elektoral untuk memenangi pemilu.

Trump, kandidat Partai Republik, menang melawan Wakil Presiden petahana dan kandidat presiden dari Partai Demokrat, Kamala Harris, yang hanya memperoleh 226 suara elektoral.

Presiden terpilih itu membalikkan beberapa negara bagian medan pertempuran, seperti Pennsylvania dan Georgia, yang dimenangkan Joe Biden dalam pemilu 2020. Kemenangan Trump dalam pemilu itu dipastikan saat negara bagian ketiga, Wisconsin, berbalik menguntungkannya.

Data AP juga menunjukkan bahwa Trump memperoleh 50,9 persen suara rakyat melawan Harris, yang hanya memperoleh 47,6 persen.

Redaktur: Lili Lestari

Penulis: Antara

Tag Terkait:

Bagikan: