Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah

Presiden Minta Mahasiswa Gerakkan Warga Ikuti Vaksinasi

Foto : ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden/Rusman

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau pelaksanaan Vaksinasi Merdeka yang digelar di Kampus Institut Pertanian Bogor (IPB), Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (22/9/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

Vaksinasi merdeka hasil kolaborasi antara Polri dan Badan Eksekutif Mahasiswa serta Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda.

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta mahasiswa ikut menggerakkan masyarakat agar turut mengikuti program vaksinasi merdeka sehingga target pemerintah untuk mencapai kekebalan komunal segera tercapai.

"Saya minta masyarakat digerakkan agar semuanya bisa ikut program vaksinasi merdeka ini sehingga persentase vaksinasi semakin hari semakin baik dan target kita 70 persen itu segera bisa kita capai," kata Presiden Jokowi saat menyapa peserta vaksinasi merdeka, berdasarkan siaran pers Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden diterima di Jakarta, Rabu (22/9).

Presiden pada Rabu ini meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka di Institut Pertanian Bogor (IPB), dan menyapa melalui konferensi videopeserta di beberapa lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia.

Vaksinasi merdeka merupakan kegiatan vaksinasi kolaborasi antara Polri dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), serta Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP).

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 22 dan 23 September 2021, yang tersebar di 96 titik lokasi vaksinasi, yang terdiri dari 51 universitas, 15 sekolah tinggi/ institut/ akademi/ politeknik, dan 30 lokasi lainnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top