Presiden Macron Tunjuk Mantan Negosiator Brexit Jadi PM Prancis
Mantan negosiator Uni Eropa untuk Brexit Michel Barnier.
Foto: ANTARA/AnadoluATHENA/LONDON - Presiden Prancis Emmanuel Macron menunjuk Michel Barnier, mantan negosiator Uni Eropa (EU) dalam proses Brexit atau keluarnya Inggris dari EU, sebagai perdana menteri baru menggantikan Gabriel Attal.
"Ia telah ditugaskan membentuk pemerintahan persatuan untuk melayani negara dan bangsa Prancis," demikian menurut pernyataan istana presiden Prancis, Elysee, pada Kamis (5/9).
Politisi berhaluan kanan-tengah tersebut pernah menjabat sebagai komisioner Uni Eropa serta menteri luar negeri Prancis.
Bernier kemudian ditunjuk untuk menjadi penanggung jawab Komisi Uni Eropa untuk hubungan dengan Inggris terkait penyelesaian proses Brexit.
Dalam upacara serah terima jabatannya, Barnier menegaskan bahwa ia hendak merespons tantangan, kemarahan, dan penderitaan rakyat dengan layak.
Presiden Macron turut berterima kasih kepada PM Attal yang bertugas selama delapan bulan terakhir.
"Attal telah memajukan negara dan berperan menjaga pengaruhnya dalam masa yang penting," ucap Macron melalui media sosial X.
Sementara itu, penunjukan Barnier sebagai PM tidak disambut baik politisi sayap kiri yang menegaskan bahwa kepala pemerintahan yang ditunjuk Macron seharusnya mencerminkan kehendak rakyat, demikian dilaporkan France 24.
Pasalnya, aliansi sayap kiri Front Populer Baru (NFP) meraih kursi terbanyak dalam pemilu legislatif Prancis pada 7 Juli lalu.
Salah satu partai kiri terkemuka Prancis dan anggota koalisi NFP, Partai Sosialis, menyebut Barnier tak punya legitimasi politis untuk memimpin pemerintahan.
"Partai Sosialis akan menolak penunjukan Michel Barnier dan pemerintahan yang dibentuknya," demikian dinyatakan partai tersebut melalui X.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- KPU RI Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 Sekitar 82 Persen
- Program Bumi Berdaya Pacu Daya Saing SDM
- Sampah Hasil Pendakian di Gunung Rinjani Capai 31 Ton
- COP29 Diperpanjang, Negara Miskin Tolak Tawaran 250 Miliar Dollar AS
- Belanda Pertama Kali Melaju ke Final Piala Davis Usai Kalahkan Jerman