Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Presiden Jokowi Resmikan Kampus Baru Untirta di Serang Banten

Foto : Istimewa

Presiden Jokowi resmikan kampus baru Untirta Banten

A   A   A   Pengaturan Font

Secara khusus Presiden meminta para akademisi di Untirta menjadikan kampus sebagai menara air, bukan menara gading. Artinya, hasil pendidikan dari Untirta harus bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

"Karena di sekitar kita masih banyak masyarakat yang berada di bawah garis kemiskinan," ujarnya.

Untirta juga diminta terus mengembangkan kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pelaku industri, agar mampu menghasilkan penelitian yang meningkatkan nilai tambah kehidupan masyarakat khususnya masyarakat Banten.

Untirta, ujar Presiden, mewarisi keteladanan dua sosok pergerakan di Banten, yakni Sultan Ageng Tirtayasa dan Syekh Nawawi al-Bantani.

"Simbol perpaduan kekuatan ulama dan umara yang mewakili karakter kepemimpinan dan intelektual tercermin di Untirta ini. Perpaduan karakter yang diperlukan di sebuah perguruan tinggi sebagai pusat keilmuan dan kaderisasi kepemimpinan nasional," pungkas Presiden Jokowi.


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top