Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Presiden Georgia Memveto UU 'Pengaruh Asing' yang Kontroversial

Foto : AP/Georgian Presidential Press Service

Dalam foto yang dirilis Layanan Pers Kepresidenan Georgia, Presiden Georgia Salome Zurabishvili berbicara dalam konsfernsi pers bersama menteri luar negeri negara-negara Baltik dan Nordik Baltic saat berkunjung ke Georgia, Rabu, 15 Mei 2024.

A   A   A   Pengaturan Font

Dia meminta anggota parlemen untuk "memanfaatkan peluang ini" untuk menjaga Georgia tetap berada di jalur UE.

Perdana Menteri Irakli Kobakhidze telah mengisyaratkan kesiapan partainya untuk mempertimbangkan usulan amandemen undang-undang yang diajukan Zurabishvili, jika ia mencantumkannya dalam dokumen vetonya.

Namun sang presiden - yang berselisih dengan partai berkuasa - telah mengesampingkan kemungkinan melakukan "negosiasi yang salah, dibuat-buat, dan menyesatkan" dengan Partai Georgian Dream.

RUU ini mengharuskan LSM dan media yang menerima lebih dari 20 persen dana mereka dari luar negeri untuk mendaftar sebagai badan yang "mengejar kepentingan kekuatan asing."

Dalam sebuah wawancara yang diterbitkan di surat kabar Prancis La Tribune Dimanche, Zurabishvili, yang juga mantan diplomat Prancis, meminta Presiden Emmanuel Macron datang ke Georgia untuk mendukung perjuangan mereka.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top