Praveen/Melati Lolos ke Perempat Final French Open 2021
Praveen Jordan/Melati
Foto: antarafotoPARIS - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melangkah ke perempat final French Open 2021 seusai menang susah payah atas pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Kamis, Praveen/Melati selaku unggulan kedua harus berjibaku menghadapi tekanan yang diberikan Rankireddy/Ponnappa yang merupakan peringkat ke-24 itu dalam tiga gim sebelum akhirnya berhasil memastikan kemenangan 15-21, 21-17, 21-19, demikian catatan BWF.
Kemenangan yang diraih Praveen/Melati tak berlangsung mulus karena mereka mengalami kesulitan sejak gim pertama. Sempat menyamakan kedudukan 5-5, pasangan Indonesia itu lantas tertinggal pada interval 8-11 dan takluk 15-21.
Praveen/Melati kembali dalam tekanan hebat pada awal gim kedua dengan tertinggal 3-9. Namun pasangan peringkat lima dunia itu mulai menemukan ritme permainannya hingga mampu mencetak enam poin beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 9-9.
Kedudukan kedua pasangan kembali imbang hingga angka 14-14. Namun itu tak bertahan karena Praveen/Melati berbalik unggul 16-14 dan menutup gim kedua 21-17 sekaligus memaksakan rubber game.
Pasangan Indonesia kembali dalam tekanan pada gim penentu. Sempat unggul 8-4 sebelum interval, mereka justru tersalip oleh Rankireddy/Ponnappa menjadi 10-14.
Rankireddy/Ponnappa terus menjaga keunggulannya hingga kedudukan 18-15, tetapi Praveen/Melati mampu tampil tenang pada poin-poin kritis untuk menyamakan kedudukan jadi 18-18.
Setelah kedudukan kembali imbang 19-19, Praveen/Melati berhasil meraih match point dan menutup gim penentu dengan kemenangan 21-19.
Berita Trending
- 1 Kasad: Tingkatkan Kualitas Hidup Warga Papua Melalui Air Bersih dan Energi Ramah Lingkungan
- 2 Trump Menang, Penanganan Krisis Iklim Tetap Lanjut
- 3 Tak Tinggal Diam, Khofifah Canangkan Platform Digital untuk Selamatkan Pedagang Grosir dan Pasar Tradisional
- 4 PLN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Darmawan Prasodjo Tetap Jabat Direktur Utama
- 5 Sosialisasi dan Edukasi yang Masif, Kunci Menjaring Kaum Marjinal Memiliki Jaminan Perlindungan Sosial
Berita Terkini
- Terus Bertambah, Polisi Tetapkan 22 Tersangka pada Kasus Judi Online yang Libatkan Oknum Komdigi
- Timnas MLBB Putri Raih Kemenangan Sempurna Pada Laga Perdana IESF 2024
- Melihat Padatnya Rangkaian Kegiatan Presiden Prabowo di KTT APEC
- Petrokimia Gresik Selangkah Lagi Memastikan Diri Rebut Tiket Grand Final Livoli
- Iran Diharapkan Mau Lakukan Perundingan Kesepakatan Nuklir Baru