Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Program Pendidikan

Pramuka Akan Masuk Profil Pelajar Pancasila

Foto : Koran Jakarta/M.Ma'ruf

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim, saat rapat bersama Komisi X DPR RI, di Jakarta, Rabu (3/4).

A   A   A   Pengaturan Font

Petunjuk Teknis

Secara terpisah, Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Warsito, mengatakan, pemerintah bakal mengeluarkan petunjuk teknis (juknis) terkait kegiatan pramuka di sekolah. Juknis ini bakal dikeluarkan setelah ekstrakurikuler Pramuka tidak lagi wajib untuk diikuti siswa.

"Kami telah berkoordinasi bahwa intinya nanti Kemendikbudristek akan mengeluarkan petunjuk teknis khusus tentang keperamukaan. Artinya, informasi terbaru adalah itu yang harus kita garis bawahi dulu," katanya, dalam Deputy Meet The Press, di Jakarta, Rabu (3/4).

Bentuk juknis yang dikeluarkan akan mengacu kepada Peraturan Mendikbudristek Nomor 12 Tahun 2024 tentang Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah. Aturan ini merupakan dasar tidak wajibnya kegiatan ekskul Pramuka di sekolah untuk diikuti siswa.

"Kemudian yang lain dari poin ini saya jawab bahwa output evaluasi dari Kemendikbudristek bahwa kepramukaan ini ke depan diharapkan adalah sebuah pilihan yang bisa siswa atau pelajar itu memilih," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top