Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Warga Belum Maksimal Patuhi Prokes

PPKM Masih Diperlukan untuk Atasi Covid-19

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Ia menyatakan dalam diskusi keamanan dan ketahanan kesehatan global yang diikutinya, sekitar 164 juta orang di Tiongkok diketahui mengalami diabetes sebagai salah satu faktor risiko infeksi Covid-19 yang buruk.

Kemudian, sekitar 8 juta orang berusia 80 tahun ke atas yang belum pernah divaksinasi. Akibatnya, tambah dia, angka kematian di Tiongkok diprediksi bisa mencapai 1,5 juta dalam satu waktu. Tingkat kekebalan yang diinduksi hingga kampanye vaksinasi November 2022 tidak cukup untuk mencegah gelombang Omicron.

Dampaknya, tambah dia, fasilitas kesehatan mendapat beban besar termasuk permintaan puncak unit perawatan intensif (ICU) yang diproyeksikan sebesar 15,6 kali kapasitas yang ada dan berpotensi menyebabkan sekitar 1,55 juta kematian.

Berbagai layanan kesehatan lumpuh dan membuka potensi munculnya sub varian baru yang lebih mematikan dan kebal terhadap antibodi. Apalagi Tiongkok mengandalkan produksi vaksin produksi lokal yang masih dipertanyakan persentase efikasinya, dibandingkan dengan buatan barat.

Seperti dikutip dari Antara, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan jumlah pasien sembuh dari Covid-19 per tanggal 23 Desember 2022 mengalami kenaikan 2.812 orang menjadi 6.533.088 orang hingga pukul 12.00 WIB.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top