Kawal Pemilu Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pompeii

Pompeii, Kota Resor yang Terkubur Material Gunung Api

Foto : Tiziana FABI / AFP
A   A   A   Pengaturan Font

Pompeii adalah kota resor yang berkembang pesat di selatan Roma kuno. Lokasinya berada di sepanjang pantai Italia di bawah bayang-bayang gunung berapi aktif Gunung Vesuvius. Saat gunung itu meletus pada 79 Masehi, seketika itu Kota Pompeii terkubur abu vulkanik tebal.

Pompeii adalah kota resor yang berkembang pesat di selatan Roma kuno. Lokasinya berada di sepanjang pantai Italia di bawah bayang-bayang gunung berapi aktif Gunung Vesuvius. Saat gunung itu meletus pada 79 Masehi, seketika itu Kota Pompeii terkubur abu vulkanik tebal.

Abu terbang dari puncak Gunung Vesuvius ke seluruh negeri seperti banjir dan menyelimuti kota dalam, tulis seorang saksi. "Kegelapan… seperti hitamnya kamar-kamar yang tertutup dan tidak terang," kata saksi itu dikutip dari lamanhistory.com.

Korbannya tidak tanggung-tanggung. Diperkirakan sekitar dua ribu orang meninggal dan kota itu ditinggalkan selama hampir bertahun-tahun. Sekelompok penjelajah berhasil menemukan kembali situs tersebut pada 1748. Temuan dari balik lapisan tanah ini, membuka tabir kehidupan masa lalu.

Di bawah lapisan abu dan puing yang tebal, Kota Pompeii yang sebagian besar terkubur, ditemukan dalam kondisi masih utuh. Dari artefak dan kerangka yang tertinggal di kota terkubur itu, mengajarkan banyak hal tentang kehidupan sehari-hari di dunia kuno.

Terletak di pantai barat Italia di sepanjang pantai Teluk Napoli di selatan Kota Napoli modern, para pemukim Yunani kuno menjadikan Pompeii bagian dari lingkungan Helenistik pada abad ke-8 SM.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top