Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Skandal Korupsi

Polisi Tahan Mantan Menteri Brasil

Foto : istimewa

Geddel Vieira Lima

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam wawancara dengan sebuah radio, Temer mengatakan sudah mengantongi cukup suara untuk menangkis tuntutan bahwa dia mengambil uang suap dari sejumlah pejabat eksekutif di JBS SA, sebuah perusahaan pengemasan daging terbesar di dunia. "Tuntutan ini amat lemah dan tidak konsisten," kata Presiden Temer.

Di bawah hukum Brasil, sebanyak dua pertiga majelis rendah anggota kongres harus melakukan pemungutan suara untuk menyetujui setiap tuntutan hukum terhadap seorang presiden berkuasa.

Sebelumnya pada akhir pekan lalu, Janor mengaku telah mengantongi cukup bukti atas segala kesalahan yang telah dilakukan Presiden Temer. Sejak berkuasa pada 2016 lalu, untuk menggantikan mantan Presiden Dilma Rousseff, Temer sudah menghadapi sejumlah tuduhan, tetapi baru kali ini dia didakwa secara resmi.

Tuntutan hukum terhadap Presiden Temer ini dikeluarkan setelah munculnya rekaman percakapan, yang suaranya mirip seperti Temer tengah membahas uang suap dengan Joesley Batista, kepala perusahaan pengemasan daging JBS.

Diperkirakan tuntutan hukum ini tidak akan lolos di parlemen mengingat koalisi pemerintahan pimpinan Presiden Temer optimistis bisa menggalang suara untuk mencegahnya diadili. uci/Rtr/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top