Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PM Singapura Mundur

Foto : AFP/ BAY ISMOYO

Lee Hsien Loong

A   A   A   Pengaturan Font

SINGAPURA - Setelah dua dekade berkuasa, Lee Hsien Loong akan meletakkan jabatannya sebagai Perdana Menteri Singapura pada Rabu (15/5). Ia akan menyerahkan kekuasaan kepada wakilnya, Lawrence Wong, 52 tahun.

Lee, 72 tahun, telah menjabat sebagai Perdana Menteri Singapura sejak Agustus 2004. Ia adalah putra sulung Lee Kuan Yew, perdana menteri pertama Singapura.

"PM Lee Hsien Loong pada Senin (13/5) pergi ke kantor kepresidenan untuk menyerahkan surat peletakan jabatan dirinya dan seluruh kabinet kepada Presiden Tharman Shanmugaratnam," lapor kantor berita China Radio International pada Selasa (14/5) yang mengutip informasi dari situs web kantor Perdana Menteri Singapura.

Presiden Tharman menyatakan bahwa ia menerima pengunduran diri Lee dan mengatakan dia akan menunjuk Wong sebagai perdana menteri dan mengundangnya untuk membentuk pemerintahan baru. SB/ST/The Star/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top