Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dilanda Gelombang Panas, Yunani Tutup Acropolis

Foto : Yahoo/AP

Wisatawan keluar dari Acropolis kuno di pusat kota Athena pada Rabu, 12 Juni 2024. Situs kuno tersebut ditutup untuk umum selama lima jam karena gelombang panas yang mendorong suhu hingga 39 derajat Celcius.

A   A   A   Pengaturan Font

ATHENA - Acropolis Athena, objek wisata yang paling banyak dikunjungi di Yunani, ditutup untuk umum selama jam-jam terpanas pada hari Kamis (13/6) di hari kedua.

Wisatawan tidak dapat mengunjungi Parthenon dan mahakarya kuno lainnya di situs arkeologi yang terdaftar di UNESCO, antara siang hingga pukul 17.00 waktu setempat.

Ahli meteorologi mencatat, ini adalah gelombang panas paling awal, yang bagi Yunani berarti suhu melebihi 38 derajat Celcius setidaknya selama tiga hari.

Di pusat kota Athena, suhu mencapai 42 derajat Celcius, dan prakiraan panas memicu peringatan kesehatan dan penutupan sekolah.

Suhu yang lebih panas tercatat di pulau Kreta 44,5 C dan di semenanjung Peloponnese 43,9 C, menurut situs meteo.gr dari Observatorium Nasional Athena.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top