
Platinum Cineplex Eastvara Resmi Dibuka, Bioskop One Stop Entertainment Pertama di BSD City
Foto: Koran Jakarta/RezaTANGERANG - Bioskop Platinum Cineplex (PT Platinum Sinema) yang merupakan anak usaha PT Tripar Multivision Plus Tbk (MVP) resmi dibuka di Eastvara Mall BSD, pada Kamis (13/3). Bioskop ini menjadi yang pertama berkonsep One Stop Entertainment di kota BSD Tangerang.
Platinum Cineplex Eastvara hadir dengan konsep bioskop yang menyediakan area activity menarik buat para gen-z dan millenial seperti membuat cerita seru di Story Wall, Immersive Wall, hingga photo selfie AR (Augmented Reality) bersama artis favorit. Untuk meningkatkan sensasi saat menonton, Platinum Cineplex menyediakan tempat duduk yang sangat nyaman dengan total kapasitas sebanyak 545 kursi untuk 5 studio. Dengan fasilitas yang atraktif tersebut, bioskop Platinum Cineplex Eastvara memiliki potensi besar menjadi bioskop pertama yang akan menjadi Entertainment Icon di kota BSD.
Platinum Cineplex Eastvara, yang berlokasi di Kota BSD sebagai cabang bioskop ke 16. Terpilihnya Kota BSD menjadi cabang bioskop ke 16 dari Platinum Cineplex adalah atas dasar visi dan misi Platinum Cineplex untuk menghadirkan hiburan bioskop bertaraf international kepada masyarakat di area Kabupaten, khususnya yang belum dijangkau oleh pemain bisnis sinema lain di Indonesia.
"Hari ini menjadi hari special bagi Platinum Cineplex dengan bertambah cabang di kota BSD yang menandakan Platinum Cineplex selalu berinovasi dan meningkatkan fasilitas agar terus berkembang," kata Direktur PT Platinum Sinema, Amit Jethani.
“Kami mohon dukungan dan doa dari seluruh masyarakat kota BSD dan pemerintah Kota Tangerang agar Bioskop Platinum Cineplex dapat beroperasi dengan lancar ke depannya," tambahnya.
Masyarakat kota BSD, Tangerang dan sekitarnya akan dimanjakan dengan pengalaman menonton bioskop yang menyenangkan, dengan harga tiket terjangkau, mulai dari Rp.35.000 setiap Senin-Kamis, Rp.40.000 di Jumat, dan Rp.45.000 untuk Sabtu Minggu dan Hari Libur termasuk Libur Panjang Lebaran. Bioskop Platinum Cineplex Eastvara selain menyediakan menu Popcorn, softdrink dan beberapa varian menu lainya, juga menyediakan sensasi kopi kekinian dengan kualitas biji kopi terbaik dengan harga yang terjangkau.
Platinum Cineplex mengadakan promo spesial pada saat opening, seperti promo student Buy 2 Get 3 dan promo lucky draw. Selain itu Platinum Cineplex menyediakan berbagai fasilitas kemudahan pada saat bertransaksi mulai dari pembayaran tunai, kartu debit, kredit, QRIS hingga pembayaran online yang tidak perlu antri pada saat memesan tiket nonton dengan download aplikasi Platinum Cineplex Indonesia di Google Play Store atau di Apps Store.
Kumpulkan dan dapatkan gratis tiket nonton atau produk-produk yang tersedia di Platinum Concession dengan menukarkan Loyalty Point, dan nikmati promo Booking Online Gratis Popcorn untuk para member baru yang melakukan transaksi online pertama di Platinum Cineplex Apps, syarat ketentuan berlaku. Untuk Jadwal film yang akan tayang setiap hari atau yang akan datang dan informasi lain seputar trailers dan promo dapat dilihat melalui website www.platinumcineplex.co.id
Dengan animo warga Kota BSD yang luar biasa, jumlah penonton diprediksi akan tinggi khususnya pada saat Weekend dan hari libur Platinum Cineplex Eastvara juga menyediakan berbagai media promosi di dalam bioskop yang dapat digunakan pihak pemerintah kota atau swasta untuk berpromosi seperti iklan di TV, video Screen Ad yang tayang sebelum film dimulai, booth untuk launching atau berjualan, dan masih banyak media lainnya.
Grand opening Platinum Cineplex Eastvara menghadirkan berbagai acara menarik termasuk peresmian yang turut dihadiri oleh Founder dan Komisaris Utama MVP, Raam Jethmal Punjabi; Direktur PT Platinum Sinema, Amit Ramesh Jethani; pemilik Eastvara Mall BSD, Surya Adil Wijaya; serta para sponsor, artist, influencer dan rekan media.
Redaktur: Rivaldi Dani Rahmadi
Penulis: Rivaldi Dani Rahmadi
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cuan Ekonomi Digital Besar, Setoran Pajak Tembus Rp1,22 Triliun per Februari
- 2 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 3 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 4 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 5 Kemdiktisaintek Luncurkan Hibah Penelitian Transisi Energi Indonesia-Australia