Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Politik Thailand

Pita Klaim Telah Cukup Peroleh Dukungan Senat

Foto : AFP/Lillian SUWANRUMPHA

Klaim Pita I Pemimpin Partai Move Forward yang juga kandidat PM Thailand, Pita Limjaroenrat (kiri) memberi keterangan pada wartawan usai menemani anggota DPR dari partainya yang memberi laporan ke parlemen di Bangkok, Selasa (27/6). Dalam pernyataannya, Pita mengklaim dirinya telah mendapat cukup dukungan senat untuk menjadi PM Thailand berikutnya.

A   A   A   Pengaturan Font

Niat MFP

Namun masih ada keraguan mengenai apakah Pita memiliki cukup dukungan karena proposal kontroversial partainya untuk mengubah undang-undang sensitif penghinaan kerajaan ataulese majesteyang ketat di Thailand.

Partai Move Forward mengatakan bahwa undang-undang tersebut, yang menetapkan hukuman penjara hingga 15 tahun untuk pelanggaran yang dianggap melawan kerajaan, telah digunakan sebagai alat politik untuk menekan penentang pemerintah saat ini.

Sikap ini berseberangan dengan kelompok royalis dan elite bisnis lama di Thailand, termasuk Senat yang condong ke arah konservatif.

MFP saat ini tengah menjelaskan posisinya kepada para senator menjelang pemungutan suara di parlemen pada Juli mendatang, kata Pita. "Mengubah undang-undang agar sesuai dengan konteks masyarakat bukanlah sesuatu yang akan menghentikan pembentukan pemerintahan," kata dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top