Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pesona "Pat Ngiat Pan"

Foto : koran jakarta/aloysius widiyatmaka
A   A   A   Pengaturan Font

Wisatawan dari Jakarta yang ingin berkunjung ke Puri Tri Agung bisa terbang dari Bandara Soekarno Hatta dengan naik Garuda Indonesia atau Sriwijaya Air mendarat di Bandara Dipati Amir, Pangkalpinang. Kemudian, dilanjutkan naik taksi ke Sungailiat menuju Puri Tri Agung sekitar 45 menit.

Bisa Jadi Agenda Turistik

Ada yang menarik pada Festival Kue Bulan (Moon Cake Festival) atau Pat Ngiat Pan di Putri Tri Agung Sungailiat ini. Salah satunya, temanya "Keharmonisan Serumpun Sebalai". Intinya, tema ini mau mengajak warga Bangka Belitung (Babel) mendukung hubungan keharmonisan di masyarakat. Di Pulau Bangka ini, masyarakatnya terkenal dengan istilah Tongin Fangin Tjit Jong yang artinya Melayu-Tionghoa sama saja. Ini merupakan cermin eratnya kebersamaan, walaupun berbeda suku, agama, ras, dan antargolongan.

Hal itu terlihat dari kenyataan, semua lapisan masyarakat membaur menghadiri perayaan Pat Ngiat Pan. Mereka datang dari berbagai daerah, tidak hanya dari Kabupaten Bangka, tetapi juga Bangka Barat, Bangka Selatan, Bangka Tengah, Pangkalpinang, dan daerah lain di luar Babel.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top