
Pesepeda di Luar Jalur Tidak Ditindak
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengatakan belum ada aturan yang mengatur penindakan hukum secara khusus mengenai sepeda yang memasuki badan jalan raya karena kendaraan nonpolusi itu tidak disertai registrasi dan indentifikasi kendaraan bermotor (regident).
"Sanksinya sejauh ini tidak ada," kata Kepala Bidang Operasional Maruli Sijabat di Blok F Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (21/11).
Maruli mengatakan lebih lanjut meski tidak ada larangan mengenai sepeda beroperasi di jalan raya, Dishub DKI mendorong para pesepeda untuk menggunakan jalur sepeda yang telah disediakan dan diujicobakan selama tiga bulan terakhir.
"Kita mengharapkan para pesepeda menggunakan jalur sepeda yang kita buat untuk meminimalisir pelanggaran di jalur sepeda. Jadi jangan sampai kendaraan bermotor menggunakan jalur sepeda karena kosong," kata Maruli.
Kepala Bidang Operasional Dishub DKI itu mencontohkan kosongnya jalur sepeda kerap memicu pengendara bermotor menggunakan jalur sepeda seperti memarkirkan motor serta mengoperasikan kendaraannya di jalur hijau itu.
Diharapkan dengan digunakannya jalur sepeda secara rutin maka pelanggaran lalu lintas pengendara bermotor di jalur sepeda dapat berkurang.
- Baca Juga: Diskon Tarif Listrik Sumber Deflasi Dua Bulan
- Baca Juga: Banjir bandang Puncak Bogor
Terkait aturan jalur sepeda di DKI Jakarta, Maruli mengatakan saat ini masih dalam masa transisi dengan penjajakan kepada pihak- pihak terkait termasuk penegak hukum yaitu Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya. jon/P-6
Penulis: Yohanes Abimanyu
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Polresta Cirebon gencarkan patroli skala besar selama Ramadhan
- 2 Kota Nusantara Mendorong Investasi Daerah Sekitarnya
- 3 Ini Klasemen Liga 1 Setelah PSM Makassar Tundukkan Madura United
- 4 Negara-negara Gagal Pecahkan Kebuntuan soal Tenggat Waktu Laporan Ikim PBB
- 5 Pemerintah Kabupaten Bengkayang Mendorong Petani Karet untuk Bangkit Kembali
Berita Terkini
-
Soal Penutupan TPA Open Dumping, Menteri LH: Ada Tahapan Sebelum Ditutup Total
-
Pastikan Kelancaran Transaksi Perbankan di Bulan Ramadan, BNI Umumkan Perubahan Jam Operasional
-
Bitcoin Anjlok, Karena Kekhawatiran Perang Dagang Meningkat dan Cadangan Strategis Tak Pasti
-
Kemendag Bahas Stabilisasi Harga
-
Buntut Cekcok dengan Zelensky, Trump Tangguhkan Bantuan Militer untuk Ukraina