Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Strategi Bisnis

Perusahaan Seluler Incar 1 Juta Pelanggan Baru

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT XL Axiata Tbk (EXCL) atau XL Axiata terus berupaya meningkatkan jumlah pelanggan baru hingga lebih dari satu juta melalui layanan pascabayar XL Prioritas. "Jadi targetnya dua tahun ke depan lebih dari satu juta pelanggan baru," kata Senior Advisor Postpaid & XL Center XL Axiata, Rashad Javier Sanchez di Jakarta, Rabu (26/7).

Hingga Juni 2017 jumlah pelanggan XL telah mencapai lebih dari 580 ribu pelanggan, meningkat 9 persen dari akhir 2016. Pendapatan layanan XL Prioritas juga meningkat sekitar 12 persen dari awal Januari 2016 sampai dengan Juni 2017. Saat ini pelanggan semakin membutuhkan layanan yang bisa memberikan kebebasan dalam berkomunikasi kata Rashad.

Karena itu, XL Axiata merancang ulang layanan pascabayar, dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan dengan memberikan kuota yang lebih besar dan memberikan kemudahan berkomunikasi telepon ataupun SMS ke semua operator. Selain itu, untuk memudahkan pelanggan dalam mengakses layanan pelanggan, XL Prioritas juga menyediakan Prioritas Center di 2 lokasi yang berada di pusat bisnis utama di Jakarta, yaitu di Grand Indonesia dan Gandaria City.

XL Prioritas menghadirkan lima tipe Paket PRIO yang bisa dipilih oleh pelanggan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Setiap tipe menawarkan keuntungan yang maksimal, baik data 2G/3G/4G, voice, juga SMS. Pertama, Paket Prio Silver 12 GB seharga 100 ribu rupiah (10 GB di jaringan 4G + 2GB di jaringan 2G/3G/4G + Nelpon 100 menit dan 100 SMS ke semua operator).

Kedua, Paket PRIO Gold 20 GB 150 ribu rupiah (15 GB di jaringan 4G + 5GB di jaringan 2G/3G/4G + Nelpon 150 menit dan 150 SMS ke semua operator). Ketiga, Paket Prio Platinum 30 GB 250 ribu rupiah (20 GB di jaringan 4G + 10GB di jaringan 2G/3G/4G + Nelpon 250 menit dan 250 SMS ke semua operator).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top