Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perusahaan Rintisan Tokyo Tunjukan Latihan Operasi Pendaratan di Bulan

Foto : NHK
A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Sebuah perusahaan rintisan industri antariksa yang berbasis di Tokyo, iSpace, menunjukkan latihan operasi pendaratan di bulan kepada media. Perusahaan ini tengah bersiap untuk melakukan peluncuran wahana antariksa pada bulan depan.

Perusahaan ini menargetkan untuk menjadi perusahaan swasta pertama yang mendaratkan wahana antariksa di Bulan. Sesi latihan ini berlangsung pada Senin (3/10) di sebuah pusat pengendalian yang dibangun di Tokyo.

Lima pakar, termasuk para teknisi yang pernah bekerja untuk badan antariksa Amerika Serikat (AS) NASA, ikut dalam latihan ini. Mereka menjalani sejumlah langkah untuk mengatasi potensi masalah dengan asumsi terjadi gangguan dalam sistem listrik, beberapa saat sebelum pendaratan.

Wahana pendaratan tak berawak akan mengangkut sejumlah barang termasuk sebuah robot penjelajah berukuran kecil yang dikembangkan oleh Badan Eksplorasi Antariksa Jepang.

Wahana ini dijadwalkan akan diluncurkan dari Amerika Serikat pada November dengan sebuah roket milik perusahaan swasta AS, SpaceX.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top