Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Prospek Usaha - Passpod per Juni 2018 Mampu Menggaet 58.500 Pelanggan

Perusahaan Rintisan Binaan IDX Incubator Berencana IPO

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Apalagi tingginya tren bepergian ke luar negeri bagi masyarakat Indonesia sudah banyak dibidik pelaku bisnis dengan menawarkan berbagai paket transportasi dan akomodasi.

Dari sisi persiapan traveling, pemain-pemain raksasa sudah mendominasi. Namun yang masih belum tersentuh justru adalah ceruk pasar dari kebutuhan lain para wisatawan yang akan berpergian ke destinasi wisata yaitu konektivitas. "Disinilah kami lihat potensi bisnis yang sangat menjanjikan dan tentunya sustainable," jelas Hiro.

Meski terbilang cukup muda, Passpod digawangi oleh jajaran manajemen profesional di bidang telekomunikasi dan teknologi. Beberapa strategi ekspansi Passpod yang diterapkan sejak awal berdirinya antara lain dengan menggandeng agen pariwisata terkemuka seperti Panorama Tours, Dwidaya Tours, JTB, dan lainnya.

Passpod tidak lantas berhenti di perluasan pasar lewat kemitraan namun juga merambah ke pengayaan teknologi dengan meluncurkan aplikasi, penambahan lini bisnis dan menggandeng marketplace terkemuka Blibli.com guna memperluas akses bagi konsumen travel. Terakhir, Passpod juga dipercaya oleh maskapai Garuda Indonesia untuk menjadi mitra penyedia jasa internet bagi pelanggan setianya.

Selain itu, Passpod juga bekerja sama dengan Alfamart di bulan April sebagai titik pengembalian (drop point) modem Passpod yang tersebar di ribuan titik Jabodetabek.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top