Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perusahaan Energi India Resmikan PLTS 400 MW di Rajasthan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Perusahaan energi terbarukan India, ReNew Energy Global Plc (NASDAQ: RNW), meresmikan pembangkit listrik tenaga surya berkapasitas 400 MW di distrik Jaisalmer, Rajasthan, dalam sebuah acara yang diselenggarakan minggu lalu.

Pembangkit listrik ini merupakan bagian dari proyek pembangkit listrik tenaga surya berkapasitas 600 MW yang mendapatkan keuntungan dari perjanjian jual beli listrik (PPA) selama 25 tahun dengan Solar Energy Corporation of India Limited (SECI). Tarif di bawah PPA ditetapkan sebesar 2,18 Rupee India atau setara 0,026 dolar AS atau 0,024 Euro per kilowatt-jam, menurut ReNew.

Pada ukuran penuh, pembangkit listrik berkapasitas 600 MW ini akan tersebar di lahan seluas 2.000 hektar (809,4 ha), yang mencakup beberapa desa di daerah Pokran dan Bhaniyana. Kompleks ini diharapkan dapat menghasilkan sekitar 1.331 juta unit listrik setiap tahunnya. Sisa 200 MW lainnya akan mulai berproduksi pada bulan Oktober, menurut siaran pers tersebut.

Pendiri dan CEO ReNew, Sumant Sinha mengaku senang proyek tersebut berhasil selesai dalam waktu yang singkat. Ia menambahkan, perusahaannya berkomitmen penuh untuk mengembangkan energi terbarukan.

"Saya bangga bahwa kami dapat menyelesaikan proyek ini dalam waktu yang singkat, cukup untuk memberi listrik kepada 300.000 rumah tangga. Saat ini, 4.000 MW dari kapasitas operasional ReNew sebesar sekitar 10GW terletak di Rajasthan dengan investasi lebih dari Rs 21.000 crore, termasuk fasilitas manufaktur modul surya sebesar 4 GW di Jaipur. Kami berkomitmen penuh terhadap Rajasthan dalam hal perluasan portofolio kami hingga 10 GW dalam beberapa tahun ke depan," kata dia, dikutip dari Renewables Now, Senin (29/7).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top