Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebijakan Pemerintah

Perlu Transformasi Sektor Kesehatan untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Foto : FOTO: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIAN

Menko bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, pada acara HSBC Investment Forum 2024 yang bertema “Empowering Indonesia’s 2045 Golden Vision within Helthcare Transformation” di Jakarta, Kamis (6/6).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Diperlukan adanya transformasi di sektor kesehatan untuk dapat mendorong pertumbuhan ekonomi yang signifikan. Masyarakat yang sehat dan produktif menjadi kunci untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang signifikan bagi kesejahteraan sosial yang lebih merata.

"Transformasi sektor kesehatan sendiri menjadi pilar utama dalam mendukung pencapaian visi tersebut," kata Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam sambutannya secara virtual pada acara HSBC Investment Forum 2024, di Jakarta, Kamis (6/6).

Airlangga pada acara yang bertema Empowering Indonesia's 2045 Golden Vision within Helthcare Transformation ini mengatakan transformasi di sektor kesehatan juga menjadi kunci agar dapat mencapai visi Indonesia Emas 2045.

Seperti dikutip dari Antara, Airlangga menjelaskan Indonesia Sehat merupakan salah satu target dalam transformasi sosial menuju Indonesia Emas 2045.

Melalui program itu, pemerintah berfokus pada pembangunan sistem kesehatan yang kuat dan responsif untuk memastikan masyarakat hidup sehat dan panjang umur, dengan target stunting di bawah 5 persen serta eliminasi tuberculosis (TBC) dan kusta.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top