Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perkuat Upaya Atasi Stunting, Pemkab Bekasi Gelar Festival Olahan Ikan

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi (kiri) bersama Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi Iman Santoso (kanan) memanen ikan menggunakan jaring buatan di keramba apung Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Rabu(22/11/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Kabupaten Bekasi - Perkuat upaya atasi stunting, Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menggelar peringatan Hari Ikan Nasional dengan menyelenggarakan festival hasil olahan perikanan dan keramba jaring apung melibatkan puluhan gerai UMKM menyajikan beragam produk perikanan di Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru.

Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi menyambut baik semarak festival di sektor perikanan itu dengan harapan dapat meningkatkan kesadaran dan minat masyarakat terhadap gerakan gemar makan ikan di kalangan keluarga.

"Festival ini bertujuan mengkampanyekan pentingnya manfaat makan ikan sejak dini. Karena banyaknya kandungan gizi penting bagi tubuh manusia yang terdapat pada ikan," katanya di Cikarang, Rabu.

Dia mengatakan kampanye konsumsi ikan sekaligus sebagai upaya pemerintah daerah dalam mengatasi persoalan penyakit tumbuh kembang atau stunting mengingat ikan mampu meningkatkan protein serta asupan yang baik bagi ibu hamil maupun anak-anak.

Dirinya juga mengapresiasi inovasi perangkat daerah yang mampu memaksimalkan potensi di lingkungan kawasan perumahan, permukiman, dan ruang publik lain untuk budidaya ikan jenis air tawar sebagai ketahanan pangan sekaligus dipasok kepada warga sekitar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top