Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Perkuat Kolaborasi, Industri Daur Ulang RI-Singapura Teken Kerja Sama di Hannover Messe

Foto : ANTARA/ Sella Panduarsa Gareta

Penandatanganan nota kesepahaman antara industri daur ulang Indonesia dengan Singapura di ajang Hannover Messe 2023 di Hannover, Jerman, Minggu.

A   A   A   Pengaturan Font

Menggembirakan upaya memperkuat kolaborasi ini, industri daur ulang RI-Singapura teken kerja sama di Hannover Messe.

Hannover - Perkuat kolaborasi. Industri daur ulang Indonesia menandatangani kerja sama berupa nota kesepahaman dengan industri asal Singapura senilai Rp200 miliar untuk mendaur ulang kemasan plastik berbahan polietilena ereftalat (PET) di ajang Hannover Messe 2023.

Nota kesepahaman tersebut ditandatangani oleh dua perusahaan asal Indonesia yaitu PT Daur Ulang Gemilang dan PT Bumi Lancar, sementara dari Singapura yakni Indus Venture Ea Ltd.

"Pabriknya baru selesai dibangun dengan kapasitas produksi 25.000 ton di Jombang, Jawa Timur. Ini menggunakan teknologi dari Jerman," kata Ketua Umum Gabungan Produsen Makanan dan Minuman Indonesia (Gapmmi) Adhi Lukman di Hannover, Jerman, Minggu.

Adhi mengatakan bahwa industri daur ulang Indonesia akan menyuplai sampah plastik yang akan didaur ulang di pabrik tersebut untuk menghasilkan produk kemasan yang dapat digunakan kembali oleh industri makanan dan minuman di Indonesia.

"Produknya nanti dapat digunakan untuk mengemas makanan dan minuman, karena food grade atau aman kontak langsung dengan makanan," ujar Adhi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top