Perkuat Dukungan AS ke Asia, Harris Kunjungi Filipina, Austin ke Indonesia
Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. menerima Wakil Presiden A.S. Kamala Harris (kanan) di istana kepresidenan Malacanang di Manila, Filipina, Senin 21 November 2022.
Foto: VOA/APJAKARTA - Memperkuat dukungan ke Asia, Wakil Presiden Kamala Harris pada Senin (21/11) melangsungkan pertemuam dengan Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. di Manila. Sementara Menteri Pertahanan AS Llyod Austin bertemu Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto.
Disiarkan VOA, Selasa (22/11), Wapres AS Kamala Harris terbang ke Manila, Filipina, setelah menghadiri KTT APEC di Thailand, Harris Senin (21/11) untuk melangsungkan pertemuan dengan Presiden Ferdinan Marcos Jr. membahas upaya memperkuat aliansi dan hubungan ekonomi antara kedua negara, menurut seorang pejabat senior AS menjelang pertemuan itu.
Sementara itu, Menhan AS Llyod J. Austin terbang ke Jakarta untuk bertemu mitranya, Menhan Prabowo Subianto. Berbicara dalam konferensi pers seusai pertemuan itu, Austin mengatakan pemerintahan Biden ingin membantu Indonesia memainkan peran kunci di kawasan Indo-Pasifik, dan akan memperluas kerja sama pertahanan dengan negara itu.
"Kami melangsungkan pertemuan saat dunia sedang bergulat dengan serangan-serangan terhadap tatanan dunia berbasis aturan, khususnya kekejian Rusia dan invasinya yang tanpa provokasi ke Ukraina. Merupakan hal yang sangat penting bagi negara-negara yang memiliki cara pandang yang sama untuk bersatu dan menjunjung tinggi prinsip-prinsip bersama, termasuk dalam hal supremasi hukum, kebebasan di laut, dan penghormatan atas kedaulatan dan integritas wilayah," kata Austin.
Menanggapi pertanyaan wartawan tentang Laut Tiongkok Selatan, Prabowo Subianto mengatakan Indonesia menjalin hubungan erat dengan Amerika dan Tiongkok.
"(Kami) berteman baik dengan Amerika dan Tiongkok. Kami menilai kami dapat membantu memelihara kewajiban dan hubungan yang dapat meredam potensi terjadinya ketegangan," ujarnya.
Austin tiba di Jakarta setelah menghadiri Forum Keamanan Internasional Halifax di Kanada. Pekan ini Austin dan Prabowo akan menghadiri forum menteri pertahanan, yang merupakan kelanjutan KTT ASEAN minggu lalu, di Kamboja.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: -
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Menko Zulkifli Tegaskan Impor Singkong dan Tapioka Akan Dibatasi
- 2 Pemerintah Konsisten Bangun Nusantara, Peluang Investasi di IKN Terus Dipromosikan
- 3 Peneliti Korsel Temukan Fenomena Mekanika Kuantum
- 4 Literasi Jadi Kunci Pencegahan Pinjol Ilegal dan JudolĀ
- 5 Siaga Banjir, Curah Hujan di Jakarta saat Ini Hampir Sama dengan Tahun 2020
Berita Terkini
- Cuaca Akhir Pekan, Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Ringan pada Pagi Hari
- Klasemen Liga Inggris: Liverpool Perkuat Posisi di Puncak
- Ini Kata Google Soal Error Kurs Rupiah Rp8.170 per Dollar AS di Mesin Pencari
- Hidup Pengungsi Suriah Ini Berubah Setelah Selfie dengan Kanselir Jerman
- Atletico Terus Pepet Real Madrid Usai Kalahkan Mallorca 2-0