Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Gencarkan Sosialisasi soal Covid-19 kepada Lansia

Percepat Vaksinasi Sambil Tunggu Kebijakan "Booster"

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Sebanyak 84.161.759 warga telah mendapatkan vaksinasi dosis lengkap setelah pada Minggu ada penambahan 742.673 orang.

BANDARLAMPUNG - Pemerintah diminta terus mengebut vaksinasi baik dosis pertama maupun kedua guna mencapai kekebalan komunal. Untuk itu, pemerintah harus terus mengedukasi pentingnya vaksinasi untuk melindungi masyarakat dari Covid-19 dan membuat sistem kekebalan tubuh seseorang sehingga tidak mudah terinfeksi virus korona.

"Jadi, edukasinya bukan hanya untuk mendapatkan sertifikat vaksin yang bisa digunakan untuk perjalanan, atau untuk berkunjung ke suatu tempat," kata Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bandarlampung, dr Khadafi Indrawan, di Bandarlampung, Minggu (14/11).

Khadafi mengatakan tugas memberikan pengertian kepada masyarakat bahwa pentingnya vaksinasi dalam mencegah Covid-19 harus dilakukan bersama-sama oleh pemerintah pusat, pemda, TNI/Polri, tenaga kesehatan, maupun masyarakat yang telah paham bahaya virus korona.

"Memang Kementerian Kesehatan (Kemenkes) berencana memberikan vaksin booster mulai 2022 pada kelompok tertentu peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, tapi kebijakan itu masih menimbulkan polemik," kata Khadafi.

Oleh sebab itu, lanjut dia, sambil menunggu kebijakan yang masih akan dievaluasi dan belum diputuskan secara final oleh pemerintah pusat, lebih baik saat ini mengejar capaian vaksinasi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top