Minggu, 01 Jan 2023, 10:37 WIB
Penyeberangan Merak-Bakauheni Kembali Normal
Penyeberangan di Pelabuhan Merak-Bakauheni.
Foto: Antara/ASDPMERAK - Penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni, Lampung, Minggu (1/1) dini hari, kembali normal dengan kendaraan naik ke atas kapal di Dermaga 3 berjalan lancar dibandingkan dengan pada Sabtu (31/12) sore yang terjadi kepadatan akibat cuaca ekstrem.
"Kami merasa senang bisa langsung diseberangkan ke atas KM Siera TG Priok menuju Pelabuhan Bakauheni," kata Mulyanto, seorang pengemudi kendaraan pribadi di Pelabuhan Merak, Minggu (1/1) dini hari.
Penyeberangan Merak-Bakauheniberjalan lancar tanpa terjadi antrean, dengan kendaraan bisa diseberangkan.
Selain itu, cuaca di Pelabuhan Merak relatif amankarena tidak begitu tinggi gelombang laut dan juga tiupan angin tidak terlalu kencang.
Saat ini, dirinya hanya menunggu di Dermaga 3 Pelabuhan Merak sekitar 15 menit.
"Kami terpaksa memilih perjalanan Tahun Baru pada dini hari menuju Pelabuhan Bakauheni,Lampung," kata Mulyantoyang melakukan perjalanan dengan tujuan Palembang, Sumatera Selatan.
Johansyah, seorang pengemudi kendaraan pribadi lainnya mengaku setelah tiba di dermaga eksekutif, bisa langsung naik ke atas kapal untuk diseberangkan menuju Pelabuhan Bakauheni.
"Kami berangkat dari Jakarta hanya 3,5 jam tiba di Pelabuhan Merak dan bisa diseberangkan tanpa terjadi kepadatan," katanya.
Seorang petugas Kementerian Perhubungan di Dermaga 3 Pelabuhan Merak Hasan mengatakan saat ini arus kendaraan menuju penyeberangan Pelabuhan Bakauheniberjalan lancar, tanpa terjadi kepadatan dibandingkan dengan Sabtu (31/12), pukul 16.40-22.00 WIB.
Saat itu perjalanan Merak-Bakauheni ditutup sementara akibat gelombang tinggi disertai angin kencang.
Namun, saat ini kondisi Pelabuhan Merak relatif aman dan normalsehingga penyeberangan lancar.
"Kami melihat kondisi cuaca Pelabuhan Merak pada dua hari dijamin aman untuk pelayaran," katanya.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Jonatan dan Sabar/Reza Tantang Unggulan Tuan Rumah di Semifinal China Masters 2024
- Christian Sugiono Bangun Luxury Glamping di Tepi Danau
- KKP Perkuat Kerja Sama Ekonomi Biru dengan Singapura
- Berkaus Hitam, Pasangan Dharma-Kun Kampanye Akbar di Lapangan Tabaci Kalideres, Jakarta Barat
- IBW 2024, Ajang Eksplorasi Teknologi Blockchain Kembali Digelar