Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tata Niaga

Pengetatan Impor Bakal Dongkrak Optimisme Pelaku Industri

Foto : Sumber: BPS - koran jakarta/ones
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyatakan perlunya menyesuaikan pengaturan impor untuk mendongkrak optimisme pelaku industri di Tanah Air yang terpengaruh oleh pengetatan pasar global, serta adanya regulasi perdagangan yang kurang mendukung.

Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arief, di Jakarta, Senin (1/7), mengatakan sektor industri saat ini memang sudah masuk ke kondisi waspada. Optimisme para pelaku industri menurun terhadap perkembangan bisnis mendatang karena melemahnya pertumbuhan pesanan baru yang dipengaruhi oleh kondisi pasar, restriksi perdagangan di negara lain dan regulasi yang kurang mendukung.

Penurunan optimisme itu merujuk pada laporan S&P Global yang menyebutkan pertumbuhan sektor manufaktur kehilangan momentum pada Juni 2024, dengan angka Purchasing Manager's Index (PMI) Juni yang turun 1,4 poin menjadi 50,7 secara bulanan.

Hal itu disebabkan kenaikan yang lebih lambat pada hasil (output), permintaan baru, serta penjualan. Kondisi tersebut langsung mempengaruhi kepercayaan diri industri terhadap hasil bisnis selama 12 bulan mendatang.

Ia menyampaikan penyesuaian kebijakan atau policy adjustment yang diperlukan antara lain mengembalikan pengaturan impor ke Permendag No 36 Tahun 2023, serta pemberlakuan Bea Masuk Tindakan Pengamanan (BMTP) dan Bea Masuk Anti Dumping (BMAD) untuk sejumlah komoditas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top