Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
DISKONTO

Pengelolaan Dana Otsus Tahap II Harus Efektif

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pengelolaan dana otonomi khusus (Otsus) tahap kedua diharapkan lebih baik dibanding tahap satu. Para pejabat daerah di Papua diminta lebih memperhatikan nasib masyarakat ketimbang menggunakannya untuk kepentingan pribadi dan kelompok.

"Harapan saya, dana Otsus tahap dua ini bisa membantu kami bisa sekolahkan anak baik-baik. Kami punya rumah bisa bangun baik-baik. Kami bisa kelola ladang baik-baik," ungkap Thomas Kereway, Tokoh Adat Kabupaten Kerom, Papua, Jumat (2/12).

Harapan itu diberikan kepada semua jajaran di tingkat provinsi. Tujuannya supaya orang-orang Papua di lokasi kampung asli maupun lokasi transmigrasi (di Kabupaten Keerom) kami bisa merasakan dana Otsus itu.

"Jangan seperti yang sudah lalu, kami hanya mendengar saja, wujudnya tidak ada sama sekali," ungkap Thomas penuh harap.

Dia menegaskan, selama ini perilaku koruptif para pejabat daerah merupakan penyebab utama gagalnya pembangunan di kawasan Indonesia Timur khususnya di wilayah Papua. Masalah itu tecermin dari capaian era Otsus tahap pertama.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top