Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Sigi Ajak Semua Pihak Kembangkan Potensi Pariwisata

Foto : ANTARA/HO-Pemkab Sigi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi Nuim Hayat (tengah) saat memimpin pertemuan dengan tokoh adat dan masyarakat untuk mengembangkan kawasan Danau Lindu di Kabupaten Sigi.

A   A   A   Pengaturan Font

SIGI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi Sulawesi Tengah, menyampaikan pentingnya kerja sama dan mengajak semua pihak termasuk tokoh adat dan akademisi mengembangkan potensi pariwisata di kawasan Danau Lindu, Kecamatan Lindu di daerah setempat.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi Nuim Hayat di Bora, Kamis, mengatakan pengembangan dan promosi pariwisata di Kawasan Danau Lindu harus tetap memperhatikan kearifan lokal setempat.

"Tentunya dengan melibatkan seluruh tokoh adat, majelis adat, dan tim akademik guna membahas pengembangan pariwisata dengan tetap mempertahankan adat istiadat, serta kearifan lokal di Kecamatan Lindu sehingga promosi potensi pariwisata Lindu tetap berkelanjutan," kata Nuim.

Ia mengharapkan agar masyarakat, tokoh adat dan akademisi membantu pemerintah daerah dalam mengembangkan seluruh potensi pariwisata yang ada di kecamatan Lindu, Kabupaten Sigi.

"Harapannya apapun yang menjadi masukan-masukan dari para akademisi, tokoh adat dan kementerian Pariwisata dapat menjadi catatan-catatan sebagai bahan evaluasi dan inovasi yang baru dalam upaya meningkatkan potensi pariwisata Danau Lindu tersebut," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Deri Henriawan

Komentar

Komentar
()

Top