Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Kucurkan Rp9,7 Miliar untuk Bangun Pasar Mauk

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, mengucurkan dana dari APBD setempat tahun 2017 sebesar 9,7 miliar rupiah untuk membangun Pasar Mauk untuk menampung sebagian pedagang yang selama ini berjualan di bahu jalan.

"Diperkirakan proyek pasar tradisional tersebut rampung akhir April 2018," kata Sekretaris Daerah Pemkab Tangerang Iskandar Mirsyad di Tangerang, Selasa (13/9).

Iskandar mengatakan proyek pasar itu dibangun mengunakan dana tahun jamak dan dikerjakan secara bertahap oleh pemborong. Namun untuk tahun ini proyek tersebut dibangun pada lahan seluas 1,4 hektare mengunakan anggaran dari APBD Perubahan tahun 2017 .

Dia mengatakan pengurus PD Pasar setempat telah melakukan pendataan terhadap jumlah pedagang agar setelah rampung dapat menampung sesuai klasifikasi yang ditetapkan.

Sedangkan pengurus pasar telah menetapkan klasifikasi pedagang berdasarkan penjualan barang basah dan kering. Sesuai data maka terdapat sebanyak 289 pedagang kering dan 101 pedagang basah serta selebihnya adalah pedagang di pinggir jalan. Dia menambahkan di pasar itu tersedia sebanyak 205 los basah dan 402 los kering serta lahan seluas 4.400 meter persegi untuk parkir kendaraan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top