Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemilu Indonesia di Bangladesh Berjalan Lancar dan Transparan

Foto : ANTARA/HO-PPLN Dhaka

Pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 diikuti para WNI di TPSLN 001 Dhaka, Bangladesh, pada Jumat (9/2/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Hingga saat ini, surat suara yg tercoblos dari metode pos sebanyak 183 surat suara dan metode TPS sebanyak 174 surat suara.

"Total surat suara tercoblos sampai hari ini 357. Surat suara yg diterima 388. Dengan demikian, sudah 92 persen total surat suara yg dicoblos berdasarkan seluruh surat suara dari KPU dan 95 persen surat suara tercoblos berdasarkan DPTLN," ujar Riky.

Selain itu, PPLN Dhaka masih menunggu sisa enam surat suara yang belum kembali dari metode pos sampai 13 Februari 2024 .

Setelah pemungutan suara selesai, seluruh surat suara disimpan dalam kotak tertutup di tempat steril yang diawasi kamera keamanan. Penghitungan suara akan dilakukan pada 14 Februari 2024 pukul 13.00 untuk metode TPS, bersamaan dengan penghitungan suara di Indonesia.

Sementara penghitungan suara metode pos akan dilakukan pada 15-22 Februari 2024, disesuaikan dengan syarat pengembalian seluruh surat suara dari pemilih 100 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top