
Pemerintah Perlu Berikan Perhatian pada IoT di Pelayaran
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Penerapan teknologi di sektor maritim atau yang dikenal Internet of Things (IoT), khususnya di atas kapal masih tergolong minim. Untuk itu, para pelaku industri yang tergabung di dalam Indonesian National Shipowners Association (INSA) mengharapkan dukungan dan bantuan dari pemerintah.
Ketua Umum INSA, Carmelita Hartoto mengatakan, saat ini, para pemilik kapal mengalami kendala terkait IoT. Salah satu alasan adalah jaringan internet yang mahal dan bandwidth yang terbatas dikarenakan kapal berada ratusan atau ribuan mil dari daratan terdekat dimana konektivitas jaringan internet harus disediakan melalui satelit.
"Pengembangan Internet of Things di pelayaran tidak semudah di sektor lain. Perlu adanya penyediaan jaringan satelit yang kompetitif, mengingat kapal berada di tengah laut yang membutuhkan jaringan satelit yang efisien. Kemudian adanya dukungan pengadaan alat dengan memberikan kemudahan perizinan dan harga yang kompetitif," kata Carmelita saat membuka Virtual Expo Maritime Indonesia (VEMI) 2021 di Jakarta, Kamis (28/10).
- Baca Juga: Akses Air Bersih Masih Rendah, Pemda Perlu Gandeng Swasta
- Baca Juga: Budi Daya Pala Di Ternate
Selain itu, tambahnya, penerapan digitalisasi pada sistem layanan online di sektor maritim perlu terus dikembangkan, sehingga proses bisnis menjadi lebih efisien dan cepat pada akhirnya mampu menekan biaya logistik. Sebagai negara maritim, industri maritim harus menjadi ujung tombak pertumbuhan ekonomi nasional.
Dijelaskan Carmelita, pembangunan infrastruktur digital yang terintegrasi sangat penting bagi sektor maritim dan logistik, karena akan terciptanya big data yang dapat dimanfaatkan dalam melakukan analisis. Big data mendorong terciptanya inovasi produk, layanan, dan peluang bisnis di sektor maritim.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 4 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 5 KAI Daop 6 Menggandeng Kejaksaan untuk Menyelamatkan Aset Negara di Sleman
Berita Terkini
-
Sambut Lebaran, Pasar Tanah Abang Diserbu Pengunjung
-
Percepatan Pengelolaan Sampah, Presiden Prabowo Tugaskan Menko AHY Bentuk Satgas
-
Agar Bisa Bersaing, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI Bagi UMKM
-
PSS Sleman Siap Mati-matian pada 7 Pertandingan Tersisa
-
Rupiah Pagi Ini Melemah Tipis Jadi Rp16.453 per Dollar AS