Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Presidensi G20

Pemerintah Dorong Pertukaran Teknologi Pertanian

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Siapkan Program

Lebih lanjut, Airlangga juga menyampaikan sektor pangan akan terus didorong dengan korporasi petani dan nelayan, program food estate, mendorong klaster pertanian, dan urban farming. "Tentunya yang penting juga mendorong supply chain dan sistem distribusi pangan. Untuk aspek konsumsi, dilakukan juga kebijakan seperti diversifikasi pangan untuk mengurangi food lost atau food waste," ucapnya.

Terkait BUMN Pangan, dia berharap holding tersebut dapat terus melakukan transformasi bisnis dan fokus kepada mengembangkan skala dan juga rantai nilai sehingga komoditas inti utama seperti beras, jagung, gula, ikan, garam, unggas, dan sapi, bisa tersedia.

"BUMN Pangan perlu terus aktif dalam memberdayakan UMKM melalui Program Warung Pangan. Program Warung Pangan diharapkan bisa mempermudah ketersediaan produk pangan dengan harga yang terjangkau," kata Airlangga.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top