Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pelestarian Lingkungan - Indonesia Darurat Sampah Plastik

Pemerintah Bahas Sanksi untuk Kurangi Sampah Plastik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah sedang membahas pengurangan sampah plastik, termasuk rencana menerapkan sanksinya.

JAKARTA - Seruan untuk mengurangi sampah plastik di Indonesia kembali menyeruak setelah ditemukannya bangkai ikan paus sperma di wilayah perairan Wakatobi, Sulawesi Tenggara, beberapa waktu lalu. Pemerintah saat ini sedang membahas upaya pengurangan sampah plastik di Indonesia, termasuk rencana menerapkan sanksi, serta disinsentif pemakaian plastik.

"Sudah ada rencana untuk tindakannya apa, termasuk juga disinsentif pemakaian plastik, kalau memakai plastik nanti bagaimana, itu sedang dibahas ini apa sanksinya. Sedang dibahas oleh pemerintah untuk mengurangi limbah sampah atau plastik itu," kata Wakil Presiden, Jusuf Kalla, di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Jumat (23/11).

Pembahasan tersebut, kata Wapres, antara lain mengenai tahapan penggunaan sampah plastik yang harus dikurangi di Indonesia, termasuk teknologi yang dapat digunakan untuk mengurangi sampah tersebut.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Muhamad Umar Fadloli, Antara

Komentar

Komentar
()

Top