Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ekonomi Hijau | Pihak Swasta Perlu Ubah Paradigma Bisnisnya Mendukung SDGs

Pemda Harus Berperan Aktif Dukung Pembangunan Berkelanjutan

Foto : ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi

Fungsional Madya Direktorat Lingkungan Hidup Bappenas Anna Amalia saat memberi materi dalam diskusi publik pembangunan dan lingkungan, di Bandarlampung, Selasa (24/10/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Pemda perlu mensinergikan RPJMD dengan kebijakan secara nasional menuju ke ekonomi hijau yang diperkuat dengan penerapan rendah karbon dan berketahanan iklim.

BANDARLAMPUNG - Pemerintah daerah (pemda) harus menyinkronkan rancangan pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) menuju ke arah pembangunan berkelanjutan. Pada saat bersamaan, pemerintah pusat mendesain Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN) untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) terus mendorong supaya kebijakan pembangunan, baik di tingkat pemerintah pusat dan daerah agar bisa lebih tertata, dengan mengedepankan aspek berkelanjutan dalam setiap pembentukan kebijakan pembangunan.

Fungsional Madya Direktorat Lingkungan Hidup Bappenas meminta kepada pemerintah daerah untuk menyinkronkan RPJMD yang saat ini dalam proses penyusunan, dengan rencana pembangunan jangka menengah nasional (RPJMN) yang berfokus kepada pembentukan pembangunan yang berkelanjutan.

"Arah kebijakan secara nasional ke depan ini akan lebih hijau, di mana semua harus menuju ke ekonomi hijau yang diperkuat dengan penerapan rendah karbon dan berketahanan iklim. Bagian utamanya adalah bagaimana penanganan dampak perubahan iklim, jadi ada tantangan yang sangat besar bagi tata kota, provinsi, kabupaten yang setiap waktu terus bertumbuh," kata Anna Amalia di Bandarlampung, Lampung, Selasa (24/10).

Dia mengatakan pihaknya terus mendorong upaya mencapai sasaran pembangunan (SDGs) pada 20 tahun ke depan. Tujuannya adalah membentuk peningkatan perekonomian yang maju, dan adanya penurunan intensitas gas rumah kaca menuju bebas emisi sesuai target pada 2060 yang menjadi prioritas pemerintah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top